Sabtu, 23 Maret 2013

Hati_Hati Tertular Virus Flu !!

Diposting oleh Unknown di 19.10

Virus flu memang terlihat sepele, tapi kalau dibiarkan, aktivitas Anda bisa terganggu. Apalagi di saat musim hujan yang nggak berhenti, virus flu bisa menjangkit siapa pun. Hati-hati, jaga selalu kondisi badan dengan beberapa tip berikut,

Hindari berhubungan langsung dengan penderita
Kalau ada salah satu dari orang rumah yang menderita flu, lebih baik hindari berdekatan dan jangan tidur dalam satu ruang yang sama. Kalau Anda kebetulan harus berdekatan dengan penderita flu berat, misalnya penumpang di bus, jangan usapkan tangan ke wajah. Anda harus mencuci tangan terlebih dahulu hingga bersih.

Gunakan tisu ketika Anda batuk
Saat Anda batuk atau bersin, tutupi mulut dan hidung Anda dengan tisu. Kalau nggak ada, lebih baik gunakan lengan tangan dibandingkan telapak tangan untuk menghindari kontak langsung dengan benda yang Anda sentuh.

Jangan keluar rumah ketika memang sakit
Kalau memang Anda flu berat, lebih baik nggak perlu dipaksakan untuk bekerja. Anda bisa meminta pertolongan rekan kerja untuk mengirimkan pekerjaan melalui email. Pastikan kondisi benar-benar fit, Anda baru bisa bekerja kembali. Nggak mau, kan teman sekantor jadi menyalahkan Anda, karena dianggap penular biang virus?



Selalu cuci tangan
Agar Anda terhindar dari kuman, gunakan sabun antibakteri. Gosok tangan Anda selama 20 menit. Jangan lupa untuk mencuci sela-sela jari dan kuku. Tempat-tempat terpencil lah justru bersemayam kuman. Untuk mengeringkan, gunakan handuk kecil daripada tisu.

Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut
Virus flu justru nggak menyebar dari pori-pori kulit, melainkan melalui mata, hidung, dan mulut. Satu-satunya cara tepat agar nggak terjangkit dengan menghindari menyentuh benda, lalu menyentuh wajah Anda.

Biasakan gaya hidup sehat
Ketika Anda merasa sehat, tubuh juga tertular semangat sehat. Jalankan gaya hidup sehat setiap hari dengan tidur cukup, olahraga teratur, kendalikan stres, dan selalu mengonsumsi makanan sehat bernutrisi tinggi.



Sumber : femina group
Share on :

0 komentar:

Posting Komentar

Lencana Facebook

 

Administrasi Niaga Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting